Lampard Minta Chelsea Tampil Menekan
FOTO:(Getty Images/Mike Hewitt)
London - Frank Lampard meminta Chelsea untuk bermain menekan saat melawan Barcelona. Menghadapi tim seperti Los Cules, Lampard menyebut tak mungkin untuk tampil pasif.
The Blues akan menjamu Barca di leg I babak semifinal Liga Champions, Kamis (19/4/2012) dinihari WIB.
Lampard sudah berpengalaman berhadapan dengan klub Catalan itu. Selama berseragam Chelsea, ia terlibat dalam delapan pertemuan dengan Barca sejak tahun 2005.
Dari pengalamannya itu, Lampard memahami benar gaya permainan Xavi Hendandez dkk. Karena itu, untuk laga kali ini ia meminta Chelsea untuk tampil menekan dan tidak memberi ruang untuk para pemain Barca.
"Adalah sebuah keharusan untuk bermain menekan melawan mereka, tapi di area mana kami akan menekan akan jadi pertanyaan, itu bergantung pada kami untuk mengatur permainan," papar Lampard di situs resmi Chelsea.
"Tidak mungkin bermain pasif, kami harus mencoba untuk menutup ruang dan kami punya rencana bagaimana menyerang mereka, tapi yang paling utama adalah pertahanan kami."
"Anda harus terus fokus dan menekan karena sekali Anda memberi mereka waktu makan mereka akan melukain Anda," pungkasnya.
The Blues akan menjamu Barca di leg I babak semifinal Liga Champions, Kamis (19/4/2012) dinihari WIB.
Lampard sudah berpengalaman berhadapan dengan klub Catalan itu. Selama berseragam Chelsea, ia terlibat dalam delapan pertemuan dengan Barca sejak tahun 2005.
Dari pengalamannya itu, Lampard memahami benar gaya permainan Xavi Hendandez dkk. Karena itu, untuk laga kali ini ia meminta Chelsea untuk tampil menekan dan tidak memberi ruang untuk para pemain Barca.
"Adalah sebuah keharusan untuk bermain menekan melawan mereka, tapi di area mana kami akan menekan akan jadi pertanyaan, itu bergantung pada kami untuk mengatur permainan," papar Lampard di situs resmi Chelsea.
"Tidak mungkin bermain pasif, kami harus mencoba untuk menutup ruang dan kami punya rencana bagaimana menyerang mereka, tapi yang paling utama adalah pertahanan kami."
"Anda harus terus fokus dan menekan karena sekali Anda memberi mereka waktu makan mereka akan melukain Anda," pungkasnya.
sumber : detik.com
Komentar
Posting Komentar